Klinik Konsultasi

Panduan Mahasiswa

Klinik Statistika

Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada memberikan fasilitas Klinik Statistika (https://s2ikk.fk.ugm.ac.id/2020/01/03/klinik-statistika/) bagi mahasiswa. Hal ini merupakan upaya untuk menjaga kualitas proses analisis data dan hasil penelitian mahasiswa.

Klinik Statistika dikelola oleh Pusat Kajian Clinical Epidemiology & Biostatistics Unit (CE&BU), dan melibatkan secara profesional para pakar biostatistika. Klinik Statistika terbuka untuk mahasiswa S2, S3 dan PPDS FK-KMK UGM. Konsultasi dibuka setiap hari Selasa dan Jumat dan diberikan fasilitas konsultasi bebas biaya untuk 2 kali kesempatan konsultasi.

Pemesanan waktu untuk konsultasi dapat dilakukan melalui http://ugm.id/1HA .
Untuk informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui:
E-mail: pusatcebufkugm@gmail.com
Whatsapp: 0813-9293-6312
https://research.fk.ugm.ac.id/konsultasi-statistik/klinik-statistika/

 

Klinik Bahasa

FK-KMK UGM menyediakan layanan editing/proofreading bahasa oleh native editor melalui Klinik Bahasa (https://research.fk.ugm.ac.id/editing-bahasa-klinik-bahasa/). Layanan yang tersedia adalah:

  1. Proofread dengan pengiriman naskah melalui e-mail.
  2. Konsultasi secara langsung/tatap muka dengan native editor (atau dengan penyesuaian selama pandemi). Konsultasi dilaksanakan setiap Jumat pukul 13.00 – 15.00
 

Untuk informasi dan reservasi:
Urusan Penelitian dan Publikasi (UPP)
E-mail: orp.fm@ugm.ac.id
Tel: (0274) 560300 pes 205
https://research.fk.ugm.ac.id/editing-bahasa-klinik-bahasa/

Layanan Language Editing untuk Publikasi Manuskrip di Jurnal Internasional Bereputasi

Sebagai upaya meningkatkan peluang bagi manuskrip yang dihasilkan oleh sivitas akademika UGM agar dapat dipublikasikan pada jurnal ilmiah internasional bereputasi yang terindeks Scopus/Web of Science (WoS), Direktorat Penelitian UGM membuka Layanan Language Editing untuk Publikasi Manuskrip di Jurnal Internasional Bereputasi.

Ketentuan Layanan Language Editing

  1. Penerima layanan adalah sivitas akademika UGM, yakni dosen, dan tenaga kependidikan (PNS atau non-PNS Tetap SK Rektor).
  2. Memiliki manuskrip yang akan dipublikasikan di jurnal internasional bereputasi terindeks Scopus/WoS.
  3. Manuskrip yang diajukan adalah manuskrip yang ditulis oleh pengusul dengan mencantumkan nama UGM sebagai afiliasinya. Pengusul adalah penulis pertama (first author) atau corresponding author tunggal.
  4. Satu judul manuskrip hanya dapat diajukan satu kali.
  5. Manuskrip dibuat sesuai dengan format jurnal yang dituju.
  6. Pengusul dosen memiliki akun SINTA dan SISTER yang telah diverifikasi dan diperbarui.
  7. Pengajuan usulan baru oleh pengusul yang sama akan masuk daftar antrean hingga manuskrip yang diajukan sebelumnya telah selesai diproses.
  8. Pengusul wajib menyampaikan progres status pengajuan manuskrip hingga manuskrip diterima (accepted) untuk dipublikasikan di jurnal internasional bereputasi.
  9. Pengusul tidak memiliki tanggungan kewajiban pada layanan Language Editing di tahun anggaran sebelumnya.

Panduan dan Tata Cara Pengajuan layanan ini bisa dilihat pada laman PANDUAN LAYANAN LANGUAGE EDITING.

Informasi lebih lanjut terkait layanan ini dapat menghubungi proofread@ugm.ac.id
Grammarly

Sebagai salah satu fasilitasi untuk publikasi internasional civitas akademika FK-KMK UGM, maka fakultas memberikan layanan Grammarly ini secara gratis kepada civitas akademika fakultas. Grammarly adalah pengecek tata bahasa Online dan pemeriksa ejaan dalam struktur bahasa Inggris dan mengoreksi kekeliruan dalam menulis. Grammarly memberikan rekomendasi kata yang benar jika terdapat kata yang salah dalam struktur bahasa inggris. Grammarly dapat diintegrasikan ke dalam aplikasi Microsoft Word. Sehingga memudahkan pengguna dalam mengecek kesalahan dalam struktur bahasa inggris dengan catatan komputer harus terkoneksi internet. 

Pendaftaran penggunaan akun dapat disampaikan ke tautan ugm.id/grammarlyfkkmk.

Informasi lebih lanjut: 
Urusan Penelitian dan Publikasi (UPP) FK-KMK UGM
Gd. KPTU Lt. 2 Ruang UPP-PPDS
Telp: 0274 – 560 300 pes 205
E-mail: orp.fm@ugm.ac.id

Accessibility