Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran dan Kesehatan, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada akan melaksanakan Asesmen Lapangan secara luring dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes).
Asesmen akan dilakukan melalui perwakilan dua asesor yakni Prof. Dr. rer. nat. Dra. Asmarinah, M.Si dari Universitas Indonesia dan Prof. Dr. dr. Eryati Darwin, PA(K) dari Universitas Andalas
Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung pada tanggal 28, 29, dan 30 April 2025, dan akan dipusatkan di Lantai 8 Gedung Tahir Sayap Utara, FK-KMK UGM.
Asesmen ini merupakan bagian dari upaya peningkatan mutu berkelanjutan serta evaluasi terhadap tata kelola, proses akademik, dan luaran pendidikan program studi sebagai bentuk komitmen terhadap standar nasional pendidikan tinggi di bidang kesehatan.